You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
29 Bengkel di Jakbar Ikut Sosialisasi Pembinaan Uji Emisi
.
photo doc - Beritajakarta.id

29 Bengkel Pelaksana Uji Emisi di Jakbar Diberi Pelatihan

Suku Dinas Lingkungan Hidup (Sudin LH) Jakarta Barat, memberikan pembinaan dan pelatihan pada teknis di 29 bengkel pelaksana uji emisi kendaraan bermotor.

Sumber daya manusia (teknisi) yang akan menguji juga mendapatkan standar pelayanan,

Kepala Sudin LH Jakarta Barat, Edi Mulyanto mengatakan, pembinaan dan pelatihan yang dilaksanakan dalam dua sesi ini membahas standarisasi uji emisi mulai dari teknis layanan hingga penginputan data kendaraan bermotor yang telah diuji emisi.

“Sumber daya manusia (teknisi) yang akan menguji juga mendapatkan standar pelayanan. Mereka dilatih oleh instruktur berpengalaman," ujar Edi, Kamis (15/8).

Wali Kota Jaksel Ajak Warga Rutin Lakukan Uji Emisi

Menurut dia, 29 bengkel yang mengikuti pembinaan dan pelatihan ini telah terverifikasi dan menjadi rujukan dalam sistem aplikasi uji emisi Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta.

"Hasil uji emisi dapat diketahui langsung lulus atau tidak sehingga pemilik dapat memperbaiki saluran pembuangan gas kendaraan bermotor," tambahnya.

Ia mengungkapkan, pelaksanaan uji emisi kendaraan bermotor yang digelar pada akhir April lalu mencatat 93,4 persen dari 2.676 kendaraan bermotor di Jakarta Barat dinyatakan lulus uji emisi.

"Hingga saat ini yang terinput melalui aplikasi sebanyak 1.022 kendaraan bermotor. Sisanya masih tahap penginputan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Anggota KI DKI 2025-2029 Dimulai 25 Juli

    access_time16-07-2025 remove_red_eye3855 personFolmer
  2. Tim Sepak Bola U-12 DKI Wakili Indonesia Berlaga di Dana Cup Denmark

    access_time16-07-2025 remove_red_eye1638 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. JPO di Jalan Otista Direvitalisasi, Rekayasa Lalin Dimulai 20 Juli

    access_time17-07-2025 remove_red_eye980 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Pramono Tegaskan Komitmen Pembangunan Berkelanjutan di Forum PBB

    access_time17-07-2025 remove_red_eye937 personDessy Suciati
  5. BPBD DKI Minta Warga Waspada Banjir Pesisir

    access_time15-07-2025 remove_red_eye919 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik